VISI SMA ISLAM AL AZHAR 24 BOARDING
“Membentuk Role Model Murid yang Beradab, Menguasai Ilmu Pengetahuan dan Teknologi, serta Memiliki Keterampilan yang Berdaya Saing Global”
MISI SMA ISLAM AL AZHAR 24 BOARDING
- Mengembangkan sistem pendidikan yang berorientasi pada penguatan akidah, pembiasaan ibadah, dan pembentukan akhlak mulia
- Menyelenggarakan sistem pendidikan berasrama selama 3 tahun pelajaran
- Meningkatkan kemampuan tahfidzul Qur’an
- Melaksanakan proses pembelajaran berbasis TIK (Teknologi, Informasi, dan Komunikasi), penilaian autentik, dan berwawasan lingkungan
- Mengembangkan dan menerapkan pembelajaran berbasis HOTS dan membangun 6 kemampuan literasi dasar (literasi baca dan tulis, literasi numerasi, literasi sains, literasi digital, literasi budaya kewarganegaraan dan literasi finansial) dengan berlandaskan penghayatan religius dengan memperhatikan bakat dan minat pelajar
- Mengidentifikasi, mengembangkan, dan memfasilitasi pencapaian prestasi minat dan bakat pelajar
- Membentuk generasi yang memiliki jiwa kepemimpinan serta peduli pada umat dan bangsa
- Membekali murid dengan kecakapan berbahasa nasional maupun internasional